Hmmmm. bukan kabar baik bagi saya sebagai pengguna ASUS Zenfone ketika tau handphone kesayangan nya ternyata ada KWnya. mungkin berbeda dengan merek Samsung atau Apple yang bisa dikatakan wajar dengan produknya di Kloning. karena memang produk Hi-end originalnya terhitung mahal. seperti Samsung Galaxy Note 3 yang pasaran sekarang masih sekitar 6 jutaan, atau pasaran Iphone 6 yang 9 jutaan. berbeda dengan KW atau barang "Copy" yang bisa kita dapat dengan harga setengahnya atau mungkin tidak ada seperempatnya dengan kualitas "KingCopy". lalu bagaimana dengan ASUS Zenfone COPYan ini. ckckckckck...
perlu anda ketahui bahwa ASUS Zenfone Series (4-4S-5-6) dan Zenfone 2 Series (2-2 Deluxe-2 Laser-2 Selfie) itu berada direntang harga Dibawah 1-5 jutaan. dan harga ASUS COPYan ini berada direntang Harga yang tak jauh berbeda (Berbeda 200-600 rebuan dengan harga aslinya). dan perlu juga anda tahu bahwa dengan harga segitu anda akan mendapatkan spesifikasi yang rendah. seperti mesin DUAL CORE dengan RAM dan ROM 256 Mb. atau bahkan Resolusi kamera yang lebih buruk. sementara jika anda membeli Garansi Resmi ASUS Indonesia anda akan mendapatkan mesin Intel Hypertreading dengan RAM dan ROM yang besar untuk sekarang. resolusi kamera yang lebih besar dengan hasil yang jauh lebih baik juga lebih bagus hasilnya. dan kepastian dukungan software untuk kedepannya seperti update OS KitKat atau bahkan ke Lolipop (walau masih blun pasti :P).
nah kali ini kita akan sama-sama mengupas perbedaan dari Zenfone KW dan asli. saya punya screenshoot gambar yang saya dapat dari salah satu Online shop yang berada Di Facebook. nah dari bahan Photo ini kita akan kupas dimana saja letak perbedaannya.
yang pertama dari tampilan secara fisik. dari segi tampilan mungkin tak terlihat berbeda secara kasat mata. dia ada tulisan ASUS dibelakangnya dan Mempunyai "Dagu" logam juga pada bagian depan bawahnya. namun kalau kita perhatikan baik2. akan ada perbedaan yang mungkin hanya diketahui oleh orang yang mempunyai atau mensurvei zenfone sebelumnya. yang sangat terlihat adalah hilangnya logo ASUS pada bagian muka dekat earphonenya. juga tombol menu yang ada dibawah layar juga berbeda. jika kalian punya teman atau saudara yang menggunakan zenfone. pasti tombol back ada di bagian sebelah Kiri bukan Kanannya, begitu pula tombol show recent yang seharusnya berada di Kanan bukan dikiri. dan kita lihat bagian belakang dari handphone, flash Kamera Zenfone Series yang asli hanya ada satu lampu dan bentuknya membulat dibawah kamera utama. sedangkan Zenfone KW memiliki DUAL flash atau dua lampu dan berbentuk memanjang kesamping. pada lambang ASUS dibawah Flash pada Zenfone ori (setau saya) menggunakan embos kedalam. bukan seperti pada Zenfone KW yang terlihat seperti sablonan. dan dari itu semua hal yang paling mencolok adalah ketiadaan lambang INTEL INSIDE pada bagian atas speaker belakang. dari setiap seri Zenfone akan selalu ketemu Lambang INTEL INSIDE baik berupa Sablon atau sticker.
sekarang kita lihat dari bagian software dan UI (User Interface). memang wallpaper, icon, dan mungkin widget bisa mirip. tapi UI secara keseluruhan tak akan bisa diikuti. ZenUI punya khas tersendiri. seperti pada toolbar atasnya menunya dan aplikasinya. mungkin ada beberapa aplikasi yang akan berjalan baik. tapi khasnya ZenUI adalah diantara aplikasi satu dengan yang lain saling sinkronisasi. seperti pada aplikasi What's Next dan Do It Later. yang bisa saling tersinkron dengan aplikasi bawaan lainnya. seperti untuk reminder ulang tahun dari facebook atau jadwal acara yang tersimpan di akun Google atau bahkan Microsoft anda bisa sinkron di What's Next atau ketika ada ada panggilan masuk dan tak bisa diangkat sekarang. anda bisa menundanya dan mengingatkan anda kembali dengan membuka aplikasi Do It Later. aplikasi Share Link, Remote Link, PC Link, Party Link patu juga dicoba. aplikasi kamera juga mempengaruhi karena asus punya fitur khusus namanya PixelMaster, coba aja hasil kameranya. tapi yang paling penting coba cek aplikasi MyASUS dan buat akun ASUS Anda serta daftarkan perangkat anda. jika aplikasinya berjalan dan perangkat anda terdaftar di MyASUS berarti bisa dipastikan perangkat anda asli. kalo tidak bisa yahhh..... anda tau sendiri....
Welll tapi semua itu tetap tak bisa dijadikan patokan sepenuhnya. mungkin akan ada perbedaan baik di produk KWnya (mungkin Super COPY mungkin KING Copy :p) . jadi tetap kejelian dan pengetahuan pembeli sebelum membeli barang menjadi faktor penentu utama dalam membeli barang apapun. serta faktor pendukung adalah kejujuran penjual barang. jika penjual barang jujur mengatakan bahwa ini adalah barang COPY atau KW maka baguslah ^_^. kan kalo ngga jujur berabe.....
dan pada akhirnya terima kasih sudah membaca artikel ini, semoga bermanfaat bagi anda. dan tujuan murni hanya ingin berbagi. jika ada salah kata yah mohon maaf. dan ada kritik serta saran atau pertanyaan maka coment saja. insyaallah saya jawab semampunya. terima kasih nih udah berkunjung ^_^
Note: Maaf Sekali sekarang artikel yang anda baca tidak lagi 100% akurat. karena Zenfone Tipe sekarang sudah banyak melakukan perubahan. maka dari itu saya memohon maaf sekali lagi..
Picture source : ASUS id, Google, dan Facebook
terimaksi kawan atas info nya.....
BalasHapusUntung punyaku asli trima kasi infonya
BalasHapusThanks sob untuk informasinya, sangat membantu :)
BalasHapushttp://goo.gl/VXRhJJ
Meluruskan, kecuali zenfone 2 yang dual led.
BalasHapusSemoga aja konsumen bisa makin jeli ya gan. Info seperti ini memang sangat penting
BalasHapusKalo asus punya sy sama seperti ori,tp ko d belakang nya gak ada tulisan intel,itu asli g ya?
BalasHapusPadahal saya beli resmi loh
Zenfone 2 Laser bukan gan ? Kalo Zenfone 2 Laser kan prosesornya bukan Intel™, jadi wajar gak ada tulisan Intel Inside-nya.
HapusKalau saya kok buatan dari china bukannya asus itu dari thailand , USA , jepang..???, itu asli apa palsu..??
BalasHapusMemang pabriknya di china (rakitan) tapi mungkin barang-barangnya dari Taiwan tempat markas ASUS asli...
HapusKalau saya kok buatan dari china bukannya asus itu dari thailand , USA , jepang..???, itu asli apa palsu..??
BalasHapusOii asus itu dri taiwan(china) bukan dri thailand/usa/jepang
BalasHapusHai gan sya ingin meluruskan sdikit,berdasar info outlet asus terdekat untuk varian zenfon 2 lazer memakai dual LED dan processornya Qualcom bukan Intel, jdi ga ada bcaan "intel inside"nya thanks
BalasHapusterimakasih gan,........
BalasHapusKalo yg selfie emang gak ada logo intelnya gan
BalasHapusKalo yg selfie emang gak ada logo intelnya gan
BalasHapusGan..ane beli asus zepone 2 yg ramp4g/32gb cm kenapa imei nya beda ama bok kardusnya ya.tp utk imei batrenya sama ama bokny.kira kira paslu atau asli ya gan....mohon pencerahanya
BalasHapusPunya saya kmera dpan disbelah kiri,tpi yg lain fiturnya kya yg asli,tombol back disbelah kiri trus cek nomor IMEEI sma kya didus.itu hp sya ori pa kw.
BalasHapus